(0362) 21746
camatsawan50@gmail.com
Kecamatan Sawan

Tim Kabupaten data tanah swapraja milik Pemkab Buleleng.

Admin sawan | 25 September 2015 | 466 kali

Jumat pagi (25/9/2015), Gede Sasnita Ariawan, SH (Kepala Sub Bagian Pertanahan) bersama tim, didampingi Kasi Trantib Sawan (Ketut Puguhyasa, S. Sos) dan Kasi Pemerintahan Sawan (Made Asta Edawan) melakukan pendataan tanah swapraja milik Pemerintah Kabupaten Buleleng yang terletak di Banjar Dinas Dangin Yeh, Desa Giri Emas, Kecamatan Sawan.

Setiba di lokasi, tim menemukan 3 kepala keluarga yang menempati lokasi tanah, juga mendata 2 kuburan cina yang keadaanya sangat terawat di lokasi tanah swapraja milik Pemkab Bulleleng tersebut.

Keinginan dan harapan Pemerintah Buleleng ke depannya, seperti yang dijelaskan Gede Sasnita, "Memberdayakan dan memanfaatkan lahan tersebut ke depan, untuk dapat difungsikan sebagai sarana pelayanan publik, proses pendataan tanah swapraja ini, guna mengetahui kejelasan status tanah, luasan tanah, dan selanjutnya kami segera berkordinasi dengan BPN Buleleng untuk mengetahui status tanah yang keberadaannya tepat di sebelah timur lapangan tembak desa giri emas" ujarnya.