Bertepatan dengan Rahina Purnama Sasih Kapat, Wuku Uye, Caka 1937, Senin (28/9/2015) sore, Kantor Camat Sawan menggelar upacara Piodalan (Dewa Yadnya) di Padmasana Kantor Camat Sawan.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat (Drs. I G N Suradnyana) bersama Karyawan dan Karyawati Kantor Camat Sawan, Wakapolsek Sawan, Dinas Nivo se Kecamatan Sawan, Perbekel juga Klian Desa Pakraman se Kecamatan Sawan.
Sebelum menginjak puncak acara Piodalan, terlebih dahulu dilakukan pecaruan. pada pelaksanaan Piodalan kali ini hanya berlangsung sehari dilanjutkan dengan upacara mesineb. Di sela upacara piodalan tersebut Camat menjelaskan "Upacara Piodalan ini bermakna untuk menghaturkan terima kasih kepada Ida Hyang Widi Wasa, karena berkat Beliaulah semuanya dapat berjalan dengan baik dan lancar, Kita harus selalu bersyukur dengan menghaturkan yadnya kepada Yang Maha Kuasa, Dia berharap dengan pelaksanaan Dewa Yadnya ini, seluruh pegawai di pemerintahan kecamatan sawan selalu mendapat petunjuk dan perlindungan sehingga dapat melaksanakan tugasnya dengan baik" ucapnya. Rangkaian Upacara di puput oleh Ratu Peranda Gede Giri Purna Arsa, Griya Gede Tihing Tali Jagaraga.