(0362) 21746
camatsawan50@gmail.com
Kecamatan Sawan

Lokmin Triwulan III,Puskesmas Sawan maksimalkan peningkatan peran masyarakat.

Admin sawan | 08 September 2015 | 1156 kali

Pertemuan Lokakarya Mini lintas sektor Triwulan III yang digagas Kepala Puskesmas Sawan I (dr Putu Karnasih) diadakan Selasa, (8/9/2015) pagi, di ruang rapat Puskesmas Sawan I.

Pada Lokmin Triwulan ini, melibatkan lintas sektoral Camat (Drs. I G N Suradnyana), Ka. UPP, juga Perbekel se Kecamatan Sawan dalam rangka membangun kerjasama guna mendukung upaya puskesmas dalam menjalankan fungsinya.

Kegiatan lokakarya mini triwulan lintas sektoral selanjutnya membahas tentang pelaksanaan kegiatan-kegiatan yang melibatkan peran serta sektor lain, mencari dan memecahkan kendala-kendala dilapangan serta mendapatkan informasi baru dari lintas sektoral.

Camat berharap pada para Perbekel yang hadir, untuk bersama-sama berupaya meningkatkan peran Perbekel di Kecamatan Sawan, dalam menanggulangi dan mengelola sampah dengan mendirikan bank sampah di masing-masing wilayah dan untuk sementara bisa juga memfungsikan bank sampah KUTUS yang telah berdiri untuk Kecamatan Sawan selain TPST (Tempat Pengolahan Sampah Terladu) yang telah ada di beberapa desa.