(0362) 21746
camatsawan50@gmail.com
Kecamatan Sawan

KETUA KOMISI II DPRD KABUPATEN BULELENG KUNJUNGI DESA SUDAJI

Admin sawan | 20 Februari 2015 | 606 kali

 

Ketua Komisi ll DPRD Kabupaten Buleleng (Putu Mangku Budiasa) bersama rombongan, melaksanakan kunjungan ke wilayah Desa Sudaji,Kecamatan Sawan,Kabupaten Buleleng. Jumat 20/2/2015 pkl 10.30 wita. Di sela-sela acara kunjungan tersebut nampak hadir Wakil Ketua DPRD Kabupaten Buleleng (Ketut Sumardhana SH.MM). Mangku Budiasa bersama rombongan diterima langsung oleh Perbekel Sudaji (I Komang Sudiarta) yang didampingi oleh Ketua BUMDES Desa Sudaji (I Wayan Dwipa SH), juga turut hadir Kasi Trantib Sawan (Ketut Puguhyasa S.Sos) dan salah satu warga Dusun Kaje kauh Desa Sudaji (Ketut Sadia)

Kunjungan Mangku Budiasa kali ini,bertujuan mengklarifikasi polemik kekurangan dan keterbatasan penyaluran air bersih di dua dusun yang ada di desa sudaji,
Pada awal acara pertemuan tersebut Ketua BUMDES Sudaji menuturkan kronologi terhambatnya suplai air bersih ke dusun kaje kauh dan singkung,pasca banjir bandang 2012 yang mengakibatkan jebolnya jaringan pipa saluran air yang menuju dusun kaje kauh dan singkung, Desa Sudaji.

Dan setelah mendengarkan penyampaian dari Ketua BUMDES,dan keterangan salah satu warga dusun kaje kauh.
Mangku Budiasa menyampaikan "Pengadaan air bersih di dusun kaje kauh sudah merupakan program skala prioritas,yang ke depannya menurut rencana akan dianggarkan pada september 2015,dan beliau juga meminta agar perbekel secara teknis mengadakan kordinasi ke masyarakat dusun kaje kauh serta menyatukan persepsi,untuk kelancaran proyek pengadaan air bersih yang nantinya dilaksanakan"
dan atas hal tersebut,Perbekel Sudaji bersama pihak BUMDES Sudaji merencanakan akan sesegera mungkin melakukan kordinasi kepada masyarakat yang berada di dusun kaje kauh juga singkung perihal hasil dari pertemuan tersebut.