(0362) 21746
camatsawan50@gmail.com
Kecamatan Sawan

Peringatan Pemuda Panca Marga ke-54 dihadiri Kasi Trantib dan Pol PP

Admin sawan | 20 April 2025 | 29 kali

Sabtu, 19 April 2025 Kasi Trantib dan Pol PP kantor camat sawan I Made Sutiastawa, SH Mewakili bapak Camat , hadir dalam acara Peringatan HUT Pemuda Panca Marga ke 54, yang dirangkaikan dengan Hari Kartini tahun 2025 tingkat Kab Buleleng. bertempat di Gedung Dakwah Kelurahan Seririt.

Acara diawali dengan Karnaval Kebangsaan Bela Negara yang diikuti oleh unsur Pelajar di Kelurahan Seririt, dari tingkat TK, SD, SMP dan SMA, P2M Kab Buleleng. Kemudian dilanjutkan dengan Pembukaan acara lomba oleh Camat Seririt (Gst. ngr Putu Mastika). Dalam sambutannya Camat Seririt menyampaikan bahwa acara ini sangat bermanfaat sebagai upaya penanaman nilai - nilai dan semangat juang Generasi Muda, serta penguatan Wawasan Kebangsaan sejak usia dini dlm rangka utk menciptakan Generasi Indonesia yg tetap menjaga semangat juang dan Nasionalisme dalam bingkai NKRI. 

Ketua P2M Provinsi Bali dalam arahannya menyampaikan apresiasi setinggi2nya kepada P2M Kabupaten Buleleng yang telah melaksanakan kegiatan ini, serta ucapan trimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan berpartisipasi sehingga acara ini dapat terselenggara dengan baik. Harapan kita sebagai generasi Penerus cita - cita pejuang kemerdekaan adalah tetap tegaknya NKRI yg berdasarkan Pancasila dn UUD 1945. Nilai - nilai Kebangsaan dan semangat perjuangan meski tetap kita bina dan pupuk bersama, sehingga cita - cita para pejuang dapat kita wujudkan yaitu Bangsa dan Negara Indonesia yg bersatu, berdaulat adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

PPM Klaster Dewata Bali (Ibu Dr. Ni Made Cantiari M.Si), penguatan 4 pilar Kebangsaan agar trs menerus dilaksanakan agar di jiwa Generasi Muda tetap tertanam semangat dan nilai2 perjuangan dan Nasionalisme. Harapan beliau adalah P2M dari tingkat Desa bisa sbg tauladan dn bisa berbuat berpartisipasi aktif dlm kegiatan2 di Desa.

Bupati Buleleng yg diwakili oleh Kaban Kesbangpol Kab Buleleng, dlm sambutannya peringatan HUT P2M dan Hari Kartini, bukan hanya sekedar ceremony, tapi lebih kpd upaya menumbuhkembangkan nilai2 dan sikap cinta tanah air. Dgn hrpan agar P2M nrnjadi garda terdepan ikut menjaga keutuhan NKRI, serta sll dpt memberikan kontribusi positive bagi bangsa dan negara. Teruslah berjuang dan mengabdi, serta jayalah terus P2M.

Acara di isi dgn pelaksanaan Lomba Pembacaan Teks Pancasila dan Lomba menyanyikan lagu Ibu Kita Kartini tingkat SD, serta pementasan/atraksi PS. Sitembak dari Perguruan PS SITEMBAK Desa Bubunan,  serta bhakti sosial berupa penyerahan bantuan sembako sebanyak 30 paket dari P2M Klaster Dewata Bali kpd Lansia/Janda Veteran. 

Acara ditandai dgn pemotongan tumpeng oleh Kaban Kesbangpol Kab Bll di dampingi oleh P2M Kab Buleleng beserta jajaran, dan Undangan lainnya.

Seluruh rangkaian acara berakhir pkl 13.00. wita.