(0362) 21746
camatsawan50@gmail.com
Kecamatan Sawan

Camat Sawan Tekankan Disiplin, Integritas dan Pelayanan Prima dalam Apel Pagi

Admin sawan | 17 November 2025 | 36 kali

Hari ini senin, 17 november 2025 Camat Sawan I Ketut Cantyana, SP sampaikan penekanan  pentingnya disiplin, integritas, dan pelayanan prima bagi seluruh pegawai di kantor camat sawan. Penekanan ini disampaikan saat apel pagi di halaman kantor camat sawan oleh Camat Sawan saat sebagai pembina apel. 


Apel pagi kali ini  dilaksanakan sebelum memulai aktivitas kerja. Seluruh pegawai berkumpul dengan tertib di halaman kantor untuk mendengarkan arahan pimpinan serta menerima informasi terkait tugas dan kebijakan yang harus dijalankan. Kegiatan ini tidak hanya menjadi sarana komunikasi yang efektif, tetapi juga membangun semangat kebersamaan serta tanggung jawab dalam menjalankan tugas pelayanan kepada masyarakat.

 

Dalam arahannya camat sawan juga menyampikan bahwa apel pagi bukan hanya sekedar kehadiran, absensi tidak boleh lebih saat datang dan kurang saat pulang. Kita hadir mengikuti apel merupakan kesiapan kita bekerja, dengan pelayanan yang prima, kerja cepat, kerja tuntas, melayani dengan sepenuh hati sehingga masyarakat merasa puas.

 

Ia juga menambahkan bahwa kedisiplinan dan integritas harus terus dipertahankan dan ditanamkan sesuai dengan aturan dan regulasi yang berlaku. “Hal ini penting untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadapkantor camat sawan.

 

Dalam kesempatan tersebut ia juga mengingatkan pentingnya kerja kolaboratif. Oleh sebab itu kedisiplinan, integritas, pelayanan prima harus dilaksanakan dan ditingkatkan.  Mari saling mengingatkan, bekerja kolaboratif, kita kerja secara tim, kerja sama dan sama-sama kerja.