(0362) 21746
camatsawan50@gmail.com
Kecamatan Sawan

Kasi Sosbud Kecamatan Sawan hadiri Rapat Persiapan Substansi IG Kopi Robusta Lemukih

Admin sawan | 23 November 2025 | 71 kali

Hari ini minggu, 23 november 2025 Kasi Sosial dan Budaya Kecamatan Sawan I Gede Dana Yasa, S.Sos  menghadiri Rapat Persiapan Pemeriksaan Substansi IG Kopi Robusta Lemukih yang bertempat di aula rapat Kantor Perbekel Desa Lemukih.

Rapat dipimpin langsung oleh Bapak Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng, Dalam kegiatan ini turut hadir bersama hadir antara lain Bapak Kepala Brida Kabupaten Buleleng, Dinas Perkebunan, Dinas Perindagkop, Perbekel Desa Lemukih, Prajuru Adat Desa Lemukih dan para akademisi dan masyarakat perlindungan geografis petani kopi Robusta Desa Lemukih (subak Abian manik galih dan gunung sari)

Dalam rapat tersebut dibahas guna menyambut kedatangan Tim Verifikasi dari Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual (DKI) sebagai bagian dari upaya peningkatan daya saing daerah dan penguatan ekonomi lokal berbasis potensi unggulan, sebagai rangkaian verifikasi termasuk pemeriksaan Substansi dilapangan kepada para kelompok petani yang dilaksanakan pada hari Selasa, 25 Nopember 2025.