(0362) 21746
camatsawan50@gmail.com
Kecamatan Sawan

Kasi Trantib dan Pol PP Kecamatan Sawan Melakukan Pemantauan dan Pembinaan di Pasar Tradisional Desa Sangsit

Admin sawan | 08 Januari 2026 | 25 kali

Hari ini kamis, 8 Januari 2026 Kasi Trantib dan Pol PP Kecamatan Sawan I Made Sutiastawa,SH bersama staf melakukan pemantauan dan pembinaan kepada pedagang pasar di Pasar Tradisional Desa Sangsit. Pemantauan dilakukan sebagai upaya untuk menjaga ketertiban umum, kebersihan pasar serta kenyamanan bagi pedagang dan pengunjung pasar.

Dalam pelaksanaannya petugas melakukan pembinaan secara persuasif kepada pedagang agar menata lapak dagangannya secara teratur dan tidak melanggar ketentuan yang berlaku, tidak menggunakan badan jalan atau fasilitas umum guna terwujudnya ketertiban dan keamanan di wilayah pasar.

Dengan adanya kegiatan pemantauan ini diharapkan aktivitas di pasar Desa Sangsit dapat berjalan dengan aman, lancar dan tertib serta tercipta suasana pasar yang nyaman dan kondusif.