(0362) 21746
camatsawan50@gmail.com
Kecamatan Sawan

Staf Seksi Sosial Budaya Kecamatan Sawan Ikuti Rakor Standarisasi Formulir Validasi Penerima Manfaat MBG

Admin sawan | 15 Januari 2026 | 22 kali

Hari ini  Kamis, 15 Januari 2026 dua orang staf Seksi Sosial dan Budaya Kecamatan Sawan mengikuti kegiatan Zoom Meeting Rapat Koordinasi Standarisasi Formulir Validasi Penerima Manfaat MBG. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Seksi Sosial dan Budaya Kecamatan Sawan.

Rapat koordinasi tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Kepala Badan Gizi Nasional dan diikuti oleh perwakilan dari berbagai daerah. Kegiatan ini bertujuan untuk menyamakan persepsi serta meningkatkan pemahaman teknis terkait penggunaan formulir validasi penerima manfaat Program MBG agar data yang dihasilkan lebih akurat, terstandar, dan dapat dipertanggungjawabkan.

Dalam rapat tersebut dibahas beberapa poin penting, antara lain mekanisme pengisian formulir, kriteria penerima manfaat, serta alur pelaporan data dari tingkat kecamatan hingga pusat. Diharapkan dengan adanya standarisasi ini, pelaksanaan Program MBG dapat berjalan lebih efektif dan tepat sasaran.

Staf Seksi Sosial dan Budaya Kecamatan Sawan menyambut baik kegiatan ini karena memberikan kejelasan dalam pelaksanaan tugas di lapangan, khususnya dalam proses pendataan dan validasi penerima manfaat. Ke depan, hasil rapat koordinasi ini akan menjadi pedoman dalam mendukung pelaksanaan Program MBG di wilayah Kecamatan Sawan.