(0362) 21746
camatsawan50@gmail.com
Kecamatan Sawan

Sekcam Sawan Ikuti Zoom Meeting Penguatan Kapasitas Clearing House Kabupaten Buleleng

Admin sawan | 24 September 2025 | 49 kali

Hari ini rabu, 24 september 2025 sekcam sawan Gde Agus Ngurah Suryawan, S.Sos mengikuti Zoom Meeting Penguatan Kapasitas Clearing House Kabupaten Buleleng. Kegiatan zoom meeting ini dengan narasumber dari  LKPP RI. 

Dapat disampaikan bahwa Clearing House Pengadaan adalah Forum untuk menyelesaikan permasalahan pengadaan dengan melibatkan pemangku kepentingan dan pihak lain yang dibutuhkan, sehingga dapat memberikan solusi yang komprehensif. Kegiatan ini diadakan dengan tujuan mempercepat pengambilan keputusan secara komprehensif, efektif dan transparan, meningkatkan kapabilitas K/L/PD dalam menyelesaikan masalah pengadaan, mengurangi risiko Sanggah, pengaduan dan permasalahan hukum dan menjaga kepercayaan publik terhadap proses pengadaan.

Disampaikan pula terkait kriteria permasalahan Clearing House Pengadaan diantaranya pengadaan khusus, pengadaan berisiko tinggi, waktu mendesak / urgent, pengadaan strategis / prioritas,  serta hal lain yang diaangap penting yang dibahas dalam forum.